Di situs resmi Annum Indonesia, ada sejumlah produk Annum seperti Annum Emesa, Annum Materna, Annum Lacta, dan Annum Essential. Dari keempat produk itu, dua diantaranya merupakan susu untuk ibu hamil yakni Annum Emesa dan Annum Materna. Lantas, yang jadi pertanyaan adalah apa perbedaan Anmum Emesa dan Materna ?
Pentingnya Minum Susu Ibu Hamil
Ibu hamil pada dasarnya membutuhkan lebih banyak nutrisi agar janin tumbuh normal di dalam rahim. Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tersebut, Ibu bisa mengonsumsi susu untuk ibu hamil. Kandungan kalsium, protein dan vitamin D yang ada dalam susu dapat mendukung kehamilan dan pertumbuhan janin yang sehat. Protein dalam susu juga mengandung sembilan asam amino esensial yang penting bagi ibu dan janin.
Ada beberapa manfaat minum susu untuk ibu hamil, antara lain:
- Kalsium membantu menjaga kesehatan tulang pada ibu dan mendukung perkembangan kerangka janin.
- Protein dapat meningkatkan pertumbuhan janin, memperkuat rahim, meningkatkan aliran darah, dan memenuhi kebutuhan nutrisinya.
- Vitamin D dapat mencegah rakhitis dan berat badan lahir rendah pada bayi.
Tentang Anmum Emesa
Komposisi: Susu bubuk tanpa lemak, susu bubuk, sukrosa, serat pangan inulin, bubuk kokoa (5.2%), maltodekstrin, kalsium karbonat, lemak susu (lipida kompleks), perisa identik alami coklat, bubuk DHA, premiks vitamin, premiks mineral.
Anmum Emesa mengandung vitamin B6 yang tinggi dan sumber protein yang telah terbukti secara klinis membantu mengurangi mual dan muntah pada ibu hamil. Kandungan asam folat yang tinggi juga penting untuk petumbuhan dan perkembangan sel ibu hamil beserta janinnya dan membantu mengurangi risiko cacat tabung saraf.
Tentang Anmum Materna
Komposisi: Susu bubuk tanpa lemak, susu bubuk, sukrosa, serat pangan inulin, bubuk kokoa (5.2%), maltodekstrin, kalsium karbonat, lemak susu (lipida kompleks), perisa identik alami coklat, bubuk DHA, premiks vitamin, premiks mineral.
Anmum Materna membantu memenuhi kebutuhan nutrisi janin dan ibu di awal perencanaan dan selama kehamilan. Susu ini mengandung GA dan DHA yang penting untuk perkembangan otak janin, folat yang tinggi juga bermanfaat untuk pertumbuhan dan perkembangan sel ibu hamil dan janin, kandungan serat di dalam Anmum Materna dapat membantu dan memelihara fungsi saluran pencernaan ibu. Selain itu, terdapat pula kalsium dan zat besi yang merupakan mineral penting untuk menunjang perkembangan kehamilan.
Bedanya Susu Anmum Emesa dan Materna
Perbedaan Anmum Emesa dan Materna yaitu dapat dilihat dari fungsinya. Kalau Anmum Emesa adalah susu untuk ibu hamil yang mengalami gejala morning sickness seperti mual bahkan muntah-muntah (biasanya terjadi di awal kehamilan), karena susunya mengandung vitamin B6 yang tinggi dan sumber protein yang dapat membantu meredakan rasa mual.
Selain nutrisi penting, Anmum Emesa juga memiliki rasa cokelat yang lezat yang telah terbukti mengurangi rasa mual. Harapannya, berkat rasa coklat yang nikmat, ibu hamil dapat memenuhi kebutuhan nutrisinya tanpa merasa mual karena rasa susu yang amis.
Untuk mendapatkan segudang manfaat susu Anmum Emesa, kamu bisa mengonsumsinya setiap hari (pagi dan malam). Porsi bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing ibu hamil.
Sedangkan untuk Anmum Materna adalah susu untuk membantu penuhi nutrisi khusus bagi Ibu yang sedang menjalani perencanaan untuk hamil dan selama masa kehamilan. Apa yang dimakan selama trimester pertama atau masa swal kehamilan sangat penting. Jika ibu memang suka makan, dan sejak hamil perlu berusaha untuk menerapkan pola makan yang sehat.
Hal ini penting untuk memastikan kesehatan bayi yang akan dilahirkan nantinya dan juga demi kesehatan ibu juga. Kehadiran susu Annum Materna ini memainkan peran penting agar kebutuhan nutrisi sang ibu dan buah hati tercukupi dengan baik sejak masa awal perencanaan hingga masa kehamilan.
Itulah perbedaan Anmum Emesa dan Materna yang perlu ibu ketahui. Semoga tulisan ini membantu dan memberikan manfaat
Blog
Kesehatan
Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!
- Belajar lebih banyak tentang filsafat dan pemikiran para filsuf tiap hari secara mendalam
- Jadilah yang pertama tahu tentang artikel kami
Belum ada Komentar untuk "Ibu Harus Tahu, Perbedaan Anmum Emesa dan Materna"
Posting Komentar
Catatan Untuk Para Jejaker